Kata Yang Paling Sering Dicari Di Google

Google kembali merilis data tahunan tentang orang dan peristiwa paling dicari selama setahun. Oleh Google, koleksi tahunan itu dikumpulkan dalam tema "Year in Search".

Seperti yang dilansir oleh Techcrunch.com dan The Verge, sepuluh kata kunci yang dimasukkan dalam "Year in Search" Google secara global. Di peringkat pertama, Robin Williams menjadi kata kunci yang paling sering dicari berkenaan dengan kematiannya pada 11 Agustus lalu. Menyusul di peringkat kedua, kata kunci World Cup dan Ebola di peringkat kedua dan ketiga.

Uniknya, burung kecil yang tak bisa terbang Flappy Bird berhasil duduk di peringkat kelima sebagai kata kunci yang paling dicari di seluruh dunia. Permainan ini merupakan yang pertama kali mobile app berhasil duduk di peringkat 10 terpopuler.

Berikut 10 kata kunci yang paling sering dicari di Google selama 2014:
1. Robin Williams
2. World cup
3. Ebola
4. Malaysia Airlines
5. ALS Ice Bucket Challenge
6. Flappy Bird
7. Conchita Wurst
8. ISIS
9. Frozen
10. Sochi Olympics

0 Response to "Kata Yang Paling Sering Dicari Di Google"

Post a Comment

Pembaca Yang Bijak Itu Meninggalkan Komentar...!!! TERIMA KASIH. :-D